Rabu, 10 Februari 2010 | |

Jam Terakurat di Dunia



COLORADO - Tim ilmuwan di Colorado mengklaim telah menciptakan jam paling akurat di dunia.

Jam yang dibuat di National Institute of Standards and Technology, Colorado itu bisa merekam 13,7 miliar tahun umur Bumi dalam waktu empat detik. Patrick Gill, salah satu ilmuwan menyebutkan jam optik ciptaan mereka memonitor goyangan atom yang terperangkap atom alumunium 27.

"Jam ini dua kali lebih akurat dibandingkan versi sebelumnya yang dibuat pada 2008," kata Gill seperti dikutip dari New Scientist, Rabu (10/2/2010).

Tingkat keakuratan yang tinggi pada jam ini dikarenakan atom pada jam ini bergoyang pada frekuensi cahaya ketimbang gelombang microwave. Dengan demikian, atom-atom itu bisa membagi-bagi waktu kedalam interval yang lebih kecil.

"Jam semacam ini dapat membantu menangkap setiap perubahan kecil yang terjadi kapan pun.Benar-benar menakjubkan," terang Gill.

sumber : okezone

0 komentar: